Reliable Partner
Jamkrida Jatim-2022
Dengan rasa syukur yang berlimpah kepada Tuhan Yang Maha Esa, PT Jamkrida Jatim mengadakan acara peringatan Hari Ulang Tahun yang ke 12 tahun di tanggal 15 Januari 2022. Acara ini dihadiri oleh seluruh staff dan direksi PT Jamkrida Jatim, purna komisaris dan purna direksi PT Jamkrida Jatim, serta para pemegang saham. Diawali dengan sambutan oleh Untung Heri Sukariyanto, selaku Direktur Utama PT Jamkrida Jatim, yang berisikan semangat untuk terus berkarya dan berkembang agar selalu bisa menjadi andalan bagi UMKM di Provinsi Jawa Timur. Dilanjutkan dengan acara pemotongan tumpeng dan pemberian santunan anak yatim. Ditutup dengan pemutaran video kaleidoskop, serta ceramah dari ustad Junaedi Sahal.